RSS

Bersama kawan berpetualang


Panasnya matahari siang ini tidak bisa mengalahkan semilir angin disepanjang jalan yang Crew Fokus lewati menuju Banyu Towo,tempat wisata yang terletak di dukuh Beiji Desa Balong Kecamatan Kembang. Karena semilir angin dan kesejukan udara tercipta dari pohon pohon  karet rindang nan hijau yang berjejer rapih disepanjang jalan. Panas matahari pun tidak dapat menembus perhutanan karet yang kita lewati sebagai rute menuju tempat wisata Banyu Towo. Perhutanan karet dengan  luas yang tidak bisa diperkirakan karena saking luasnya, jalan satu satunya yang dapat kita tempuh kala itu adalah jalanan kecil licin dan becek untuk mencapai dukuh beiji. Sekitar 35 menit kita sampai ditempat tujuan. Tidak terlalu dekat tidak pula terlalu jauh, karena dengan menikmati pemandangan pohon pohon karet yang terjejer rapih, ademnya kesejukan dan uniknya pohon pohon karet, kejenuhan crew fokus sedikit terkurangi. Semangat untuk berpetualang kala itu mengalahkan keletihan crew focus.

Pantai Banyu Towo atau dikenal juga Pantai Suweru adalah pantai yang terdapat di Desa Balong, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara. Pantai ini dikelola oleh Perkebunan Beiji. Jaraknya sekitar 30 km dari alon-alon Jepara. adalah sebuah tempat wisata, namun ada sebuah tempat yaitu kuwaden yang dipercayai penduduk sekitar sebagai tempat bersejarah yang harus dikunjungi untuk mengetahui asal muasal nama Banyu Towo, Tempat bersejarah tersebut berkisah pada perjalanan para wali songo yang dahulu kala berlayar melewati laut tersebut,sebelum akirnya kapal yang ditumpangi wali songo bocor dan mengalami kerusakan sehingga mengakibatkan tidak berjalannya kapal,kemudian dengan segenggam tanah yang dicaruk dari tempat tersebut kala itu untuk menembel kapal wali songo. Mengalirlah air towo yang sampai saat ini dijadikan sumur dan masih dikeramatkan oleh penduduk sekitar.Padahal aliran air tersebut berada di daerah yang masih sangat dekat sekali dengan air laut, namun satu satunya aliran air yang tidak terasa asin hanya sumur di kuwaden tersebut . Begitulah kiranya asal muasal tempat “kuwaden” yang kita kunjungi , tutur dari seorang juru kunci yang kita temui kala itu. Dari situlah muncul nama Banyu Towo , banyu yaitu air dan towo berarti tawar (tidak berasa),sebagai tempat wisata yang kita kunjungi.
Selain kuwaden atau aliran sumur bersejarah itu, tempat wisata yang sebenarnya dan lebih tepatnya adalah pantai berpasir besi, pasir besi? Yap,Karena memang pasir pantainya bukan pasir berwarna putih seperti yang kita temui di pantai pantai Jepara pada umumnya, namun pasir dengan warna hitam legam layaknya besi yang sudah dileburkan. Begitulah mengapa disebut sebagai pantai pasir besi. Keunikan dan keindahan pantai tersebutlah yang membuat kita ingin menilik lebih nyata keadaan sebenarnya di tempat wisata Banyu Towo. Setelah melihat nyata keadaan pantainya ternyata memang begitu menakjubkan, karena pemandangan yang begitu indah tergambar oleh adanya tempat seperti perbukitan yang menyejukkan mata, adanya warna hijau dari pohon,tumbuhan,rumput dan bunga bunga yang bermekaran disekeliling perbukitan tersebut, tempat duduk yang berada di atas berjejer lengkap dengan bangku dan kursi dari semen,yang membuat pengunjung pertama kali meletakkan keletihannya setelah berjalan jauh,akan merasakan indahnya perbukitan dari tempat duduk diatas. Setelah dirasa cukup menikmati pemandangan hijau perbukitan dari atas,crew fokus turun melewati tangga yang berada di tengah tengah hamparan rumput rumput hijau yang akan langsung terlihat hamparan laut yang sangat indah. Pantai yang airnya berwarna biru cerah dan pasirnya berwarna hitam legam,Pemandangan yang mungkin jarang kita temui sebelumnya. Rimba rimba dengan rumput hijau yang indah karena bermekaran bunga bunga di dalamnya, disamping rimba rimba tersebut terdapat danau kecil yang ditumbuhi bunga teratai, sempurna sekali perpaduan warna warna yang terdapat dalam nuansa  pantai pasir besi itu,pantai dengan warna birunya,pasir dengan hitamnya yang legam, rimbanya yang memberi kecerahan karena warna hijau yang cerah sekali dan warna warna cantik dari bunga bunga yang tumbuh di sekelilingnya. Ada pula dibagian paling selatan berdiri kokoh bangunan pencarukan pasir besi yang tidak boleh kita tengok saat itu, tempat penyimpanan dan pencarukan pasir besi yang mirip seperti bangunan pabrik pabrik besar,sangat luas dengan suara bising alat alat didalamnya. Terdapat pula beberapa gazebo, tempat istirahat para wisatawan yang berdatangan, rumah panggung yang kira kira muat untuk sepuluh orang ini berjejer di sekita pantai. Memberi kemudahan para pengunjung beristirahat untuk  sekedar duduk duduk santai didalamnya, melepas lelah selesai berenang,mancing,bermain volly atau aktivitas lainnya.Di sekitar pantai pula terdapat karang karang besar yang hampir menyerupai pulau kecil karena karang besar tersebut menyatu dengan tumbuhan tumbuhan laut, jika hanya sekedar duduk dudukan,atau memancing bersama lebih enak memang duduk di atas karang besar tersebut.

Setelah crew focus merasa puas menginjakkan kaki di pasir besi sebagai keakraban bersama alam, dan sedikit berbasah basahan merendam diri di air lautnya. Tempat yang tidak banyak dijamah wisatawan ini, terlihat  sangat sepi dan kurang diminati wisatawan, karena saat kita tiba disana, hanya beberapa orang yang  mengunjungi, tak lain hanya beberapa wisatawan dengan keluarganya dan beberapa anak muda lainya. Tidak seramai pantai Jepara pada umumnya. Mungkin karena factor jarak yang lumayan jauh, jadi tempat wisata indah ini kurang terjamah oleh wisatawan. Namun memang sangat disayangkan kalau tempat wisata seperti ini, tidak banyak dikenal dikalangan orang Jepara pada khususnya, dan luar jepara pada umunya. karena sungguh nuansa yang tersuguhkan pada Pantai Pasir Besi ini menyimpan banyak keindahan yang menjadi pembeda pantai pantai lainnya. Mempunyai keindahan yang khas dari pemandangan dan nuansa di pantai pasir besi tersebut. Hanya dengan dua ribu rupiah untuk karcis pembayaran masuk, kita sudah dimanjakan oleh pemandangan dengan nuansa keindahan alam yang begitu lengkap, Hamparan pasir yang indah mempesona,Biru laut yang menyejukkan hati,Semilir angin yang menentramkan jiwa,Takkan pernah letih mata memandang hijau perbukitan,Deburan ombak yang menggugah Imajinasi,Melambungkan angan-angan,Menanam impian dan cita-cita yang seluas samudera,Dan memendam ketakutan sedalam laut.
 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar